Masih Perlu Perbaikan Internal, Kapten Tim Putra SMAN 3 Cibinong Akui Timnya Belum Maksimal

14.-Masih-Perlu-Perbaikan-Internal

Perlu di ketahui bahwa perhelatan DBL pada babak final Loop 3×3 Competition 2017 ini akan menyisihkan tiga tim yang akan berlaga yakni :
1. SMAN 3 Cibinong (putra dan putri)
2. SMAN 6 Depok
Sementara satu tim akan ditentukan pada laga semifinal yang akan berlangsung hari ini di GOR Pajajaran.

Seperti yang dilansir dari portal dblindonesia.com (19/08/2017), Untuk tim yang lolos akan berlaga di grand final Honda DBL West Java Series 2017-West Region, Selasa (22/8).

SMAN 3 Cibinong berhasil menang melawan SMAN 8 Bekasi dengan skor 8-6, kemarin (18/8). Di partai lain, SMAN 6 Depok mengandaskan SMAN 7 Bogor dengan skor 3-0.

Kapten tim putra SMAN 3 Cibinong, Mochammad Dandy mengatakan, meski dua timnya lolos, namun pada pertandingan kemarin belum dianggap maksimal.

“Masih banyak kesalahan. Minimal di laga final harus dikuatkan stamina, main lebih tenang lagi dalam bermain,” ujarnya.

Sementara itu, kapten tim putri SMAN 6 Depok, Ananta Putri Arriva, menyebut jika pemainnya masih terlalu gugup untuk bermain dalam sebuah kompetisi. Kendati demikian, ia bangga timnya bisa lolos ke babak final.

“Belum maksimal, skornya kecil banget, dan para pemain masih gugup. Di pertandingan selanjutnya perlu diperbaiki lagi, sehingga target juara bisa diraih,” pungkasnya.(mrd/adt)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *