Seorang kiper (penjaga gawang) bisa menjadi handal tidaklah mudah, ia harus cerdik dalam urusan menangkap bola. Untuk bisa menangkap bola dengan baik dibutuhkan kemampuan (skill) dan teknik khusus. Bagi Anda yang menginginkan menjadi seorang kiper handal, ini beberapa teknik menangkap bola yang wajib dibaca dan dipraktekkan, yaitu: teknik tangkapan bola atas, tangkapan bola bawah, menepis bola, dan tangkapan dengan menjatuhkan badan.
1Tangkapan Bola Atas

Teknik ini dipakai saat arahan bola berada di atas pinggang atau kepala si kiper. Cara menangkap bola, tangan mengelilingi bola tersebut dan posisi jari-jari berbentuk huruf W dibagian belakang bola. Jika seorang kiper bisa mempraktekkan cara yang benar berikut ini, sudah pasti ia akan menjadi kiper handal dalam menangkap bola.
Pertama, posisikan diri berada diantara bola dan gawang, hal ini guna agar tidak ada ruang kosong yang terlalu lebar. Buka kaki Anda selebar bahu. Kedua, Bungkukkan badan dengan posisi tangan siap di depan. Ketiga, Ketika bola mulai menghampiri dan menyentuh telapak tangan, tarik lengan Anda ke dalam mengikuti alur bola tersebut lalu HAP-tangkap-tahan. Keempat, Tahan dengan badan sedikit mundur mengikuti alur arah bola tadi. Terakhir, yang paling penting, pastikan bola berada diantara tangan dan dada Anda.
[…] satu alat yang harus paling diperhatikan sebagai kiper yaitu kondisi dari sarung tangan, alat tersebut sebagai salah faktor yang sangat krusial bahkan […]