Pekan Olahraga Pelajar Bali 2019 Dikemas Berbeda, Cabor Bertambah Jadi 26

I Ketut Ngurah Boy Jayawijaya, Kadispora Bali, menyebut pada Porsenijar 2019 (dahulu bernama Porjar) akan meningkatkan jumlah cabor yang dipertandingkan dari semula 21 cabor, menjadi 26 cabor. Salah satunya selam, yang menjadi kandidat cabor eksebisi. (istimewa)

Denpasar- I Ketut Ngurah Boy Jayawijaya, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Bali, mengatakan pelaksanaan Pekan Olahraga Pelajar (Porjar) Bali 2019, bakal dikemas berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

“Porjar yang tahun sebelumnya hanya Pekan Olahraga Pelajar (Porjar), maka pada 2019 akan digabung dengan aktivitas seni. Jadi namanya nanti menjadi Porsenijar. Kami nanti akan bersinergi dengan Dinas Kebudayaan,” ujar Boy, dikutip RRI, pada Minggu (16/12).

Tak hanya itu, untuk cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan pada Porsenijar 2018, ungkap Boy, akan meningkat dari semula 21 cabor, menjadi 26 cabor. “Cabang olahraga dari sebelumnya 21 cabor, nanti akan ditambah dan menjadi 26 cabor. Itu mengalami peningkatan meskipun tidak banyak,” jelas Boy.

Sementara itu, terkait dukungan anggaran dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali, Boy menyebut khusus pertandingan cabor, pihaknya mengajukan Rp 3,5 miliar. “Untuk lomba kesenian, hingga kini masih berkoordinasi dengan Dinas Kebudayaan, terkait anggaran yang diperlukan. Intinya dana masuk dalam APBD induk 2019,” tukas Boy. (Adt)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *