Jadi Cadangan, Helmy Damanik Cetak Gol Kemenangan di Kompetisi Elit U-18 di Spanyol

Pemain muda Indonesia kelahiran Balikpapan 9 April 2000, Helmy Putra Damanik (kanan), yang membela CIA Amistad, menjadi bintang, usai mencetak gol kemengan pada laga melawan UD Santa Marta di Stadion La Balastera Palencia, Sabtu (19/1), di kompetisi kasta tertinggi U-18 Spanyol. (bola.com)

Jakarta- Helmy Putra Damanik adalah pemain muda Indonesia yang tergabung dalam proyek Vamos Indonesia di Spanyol. Proyek Vamos Indonesia ini dibuat untuk memberikan jam terbang spesial bagi anak-anak Indonesia yang bertalenta spesial, di Liga Division de Honor, yang merupakan kompetisi kasta tertinggi U-18 di Spanyol. Saat ini ada delapan pemain asal Indonesia yang ada dalam proyek ini. Tiga diantaranya, termasuk Helmy, bermain secara resmi, bersama klub yang berlaga di Division de Honor (Liga U-18 Spanyol). Ia bergabung dengan klub CIA Amistad, dalam Castille de Leon Provincial, termasuk Real Madrid U18, Atletico Madrid U-18 Leganes U-18 dll. Sabtu (19/1) lalu, Helmy Damanik menjadi penentu kemenangan timnya, atas UD Santa Marta. Pemain kelahiran Balikpapan 9 April 2000 itu mencetak satu-satunya gol kemenangan CIA Amistad. Turun dari bangku cadangan, pemain 18 tahun ini menjadi bintang, usai mencetak gol pada menit ke-81 lewat tembakan ke arah bawah kiri gawang UD Santa Marta. Project Director Vamos Indonesia, Fanny Riawan, yang melihat secara langsung pertandingan ini di Stadion La Balastera Palencia, Valencia, Spanyol, mengaku cukup puas dengan perkembangan pemain yang tergabung dalam tim Vamos Indonesia. “Laga yang sangat seru, jual beli serangan ala tiki taka Spanyol, sangat indah ditunjukkan kedua tim. Kemenangan ini diraih tidak mudah karena tim lawan juga bermain sangat bagus,” ujar Fanny. CIA AMistad akan bertandang ke markas Atletico Madrid, Sabtu (25/1), pada laga berikutnya. (Adt)

Masuk List Pemain Utama, Dua Pemain Indonesia Tampil di Liga Spanyol U-19 Sore Ini

Helmy Putra Damanik dan Muhammad Reza Kusuma, termasuk dalam daftar pemain Club Internacional de la AMISTAD (CIA) Palencia, Sabtu (22/12) petang, yang akan bertanding melawan Real Madrid U-19, dalam Division de Honor U-19 atau Liga Spanyol U-19. (tribunnews.com)

Madrid- Kiprah anak-anak Indonesia yang tergabung dalam Vamos Indonesia akan dibuktikan pada petang ini, saat pertandingan melawan Real Madrid di Division de Honor U-19 atau Liga Spanyol U-19. Helmy Putra Damanik, kelahiran Balikpapan, 9 April 2000, dan Muhammad Reza Kusuma (17 tahun), akan turun merumput. Helmy yang berposisi striker dan Reza bermain sebagai gelandang bertahan, sudah masuk di daftar pemain Club Internacional de la AMISTAD (CIA) Palencia, Sabtu (22/12), pukul 12.00 siang ini waktu Spanyol (atau pukul 18.00 WIB), bertanding melawan Real Madrid U-19. Project Director Vamos Indonesia, Fanny Riawan menyebut, pertandingan petang ini adalah sangat bersejarah karena Helmy dan Reza bermain dalam kasta tertinggi Liga U19 Spanyol (Division de Honor Juvenille). “Semoga tim bermain bagus dan Helmy dan Reza bisa membantu memenangkan Pertandingan. Kita bisa belajar banyak dari pertandingan nanti bagaimana kualitas permainan Liga U19 Spanyol atau Juvenille Division de Honor, pekan ke 18,” tegas Fanny. Helmy dan Reza tergabung dalam Proyek Vamos Indonesia. Proyek Vamos Indonesia itu sepenuhnya didanai perorangan guna melahirkan pemain bola muda berbakat Indonesia agar bisa bermain di liga-liga profesional, terutama di Eropa. Untuk tahap awal, Spanyol dipilih, karena memiliki kelengkapan sekolah akademi bola terbaik bagi atlet usia muda. “Sekali lagi, ini yang dibutuhkan anak muda Indonesia, Liga yang berputar dengan jadwal yang tertata rapi dengan durasi minimal 30 game pertahun. Mencetak pemain bagus itu proses yang tidak bisa instant, maka Liga Pemuda adalah wadahnya,” ujar pria yang sempat menjabat Direktur Divisi Sport INAPGOC. Laga hari ini Amistad harus bisa mengambil keuntungan sebagai tuan rumah. Sebab di pertandingan sebelumnya saat away, Amistad kalah telak 0-5 dari Real Madrid. “Semoga sore ini anak Indonesia bisa membantu tim Amistad membuat sejarah menantang Real Madrid U-18 yang diperkuat beberapa pemain timnas Spanyol U-19,” pungkasnya. (Adt)